Okebali.com
Denpasar, Dalam rangka memperkuat imunitas tubuh sebagai perlindungan dari Covid-19, Polsek Denpasar Selatan bekerjasama dengan Klinik Polresta Denpasar kembali laksanakan Vaksinasi Covid-19 Booster dosis kedua terhadap personil polsek denpasar selatan bertempat di aula polsek denpasar selatan. Selasa (14/2/2023)
Meskipun Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Covid-19 telah dicabut sebagaimana tertuang dalam instruksi menteri dalam negeri (Inmendagri) nomor 53/2022, perlindungan terhadap paparan virus Covid-19 perlu terus ditingkatkan dengan vaksinasi booster untuk memperkuat antibodi dan membentuk kekebalan kelompok (herd immunity).
Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Bambang Yugo Pamungkas, S.H.,S.I.K.,M.Si. didampingi Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Made Teja Dwi Permana, S.H., S.I.K. turut hadir memantau jalannya kegiatan vaksinasi.
Tercatat sebanyak 110 personil beserta keluarga telah tervaksin, diantaranya dosis booster dosis ke empat sebanyak 106 orang , dosis booster ketiga sebanyak 3 orang, dosis vaksin kedua sebanyak 1 orang.
Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Made Teja Dwi Permana, S.H., S.I.K. saat di konfirmasi mengatakan, Walaupun pemerintah telah mencabut PPKM dan melonggarkan penggunaan masker bagi masyarakat saat beraktivitas di luar ruangan atau area terbuka, perlindungan terhadap Covid-19 perlu terus ditingkatkan dengan vaksinasi lengkap (booster).
“Diharapkan dengan tervaksinnya seluruh personil polsek densel dalam pelaksanaan tugas kedepannya selalu dalam keadaan sehat sehingga dapat beraktifitas dengan baik” ungkap Kompol Made Teja. (DS33)