Breaking News

Garuda Muda menghajar Kep Marina Utara dengan skor 10-0

Hasil Australia vs Kuwait dini hari ini akan sangat menentukan Timnas aman lolos Piala Asia U-17 2025

Denpasar OKEBALI.COM
Dalam pertandingan ke 2 grup G di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah, Jumat (25/10/2024) malam ini. Berjalan sangat berat sebelah karena sepanjang pertandingan 45 menit babak pertama 93% statistik dikuasai Timnas Indonesia U-17 dan gol -gol Timnas Indonesia dicetak oleh Gholy menit 2dan 9, Muzaki menit 16, Florasta menit ke 21, Alfrido menit ke 24, Gel gel menit ke 23 dan 43.
Skor 7-0 tak berubah untuk keunggulan Timnas U-17.

Babak ke 2 Timnas terus membombardir pertahanan Timnas Mariana namunsampi menit 68 Ida Bagus menjebol gawang lawan dan score berubah menjadi 8-0.
Alfredo menambah gol menjadi 9-0 pada menit ke 85 dan Alfredo menambah gol pada menit ke 91 menjadi      10-0.

Babak kedua memang Para pemain Kep Marina Utara bermain disiplin membentengi gawangnya dari serbuan pemain Indonesia sehingga tim Garuda muda hanya sanggup menambah 3 gol untuk melengkapi kemenangan menjadi 10-0.
Hasil ini membuat Timnas Indonesia meraih 6 point’ untuk sementara memimpin Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17.

Namun hasil yang paling menentukan adalah melawan Australia yang 2 hari sebelumnya melumat Tim Kep Marina Utara dengan skor telak 19-0. Dan dini hari jam 00.30 wib Australia akan menghadapi tuan rumah Kuwait. Apabila Australia menang/draw atas Kuwait . Pada pertandingan Minggu besok 27/10/2024.Indonesia harus menang lawan Australia. Namun apabila Australia kalah/draw lawan Kuwait .Kans Indonesia akan lebih besar untuk lolos Piala Asia U-17 2025. Walau dengan hasil draw sekalipun lawan Australia.

Bagikan Artikel
';document.write(commandModuleStr);