Breaking News

24th Anniversary Yayasan Peduli Kemanusiaan (YPK BALI) berlangsung sederhana,namun sangat meriah

Acara diikuti hampir seluruh Klien dan staf serta pimpinan YPK BALI dan penampilan seni dan tari anak-anak penyandang disabilitas yang sangat memukau

Foto: penampilan tari dan nyanyi para penyandang disabilitas yang membuat suasana HUT YPK BALI ke 24 semakin seru

Denpasar OKEBALI COM
Bertempat di area Kantin Annika Linden Centre jln Bakung Denpasar telah berlangsung acara memperingati ulangtahun ke 24 YPK Bali (Yayasan Peduli Kemanusiaan Bali) . Sebuah perjalanan yang cukup Panjang dari YPK BALI.
Yayasan Peduli Kemanusiaan (YPK) Bali adalah organisasi nirlaba yang didirikan pada tahun 2001 untuk memberikan rehabilitasi kepada masyarakat Bali yang memiliki disabilitas, dan yang tidak mampu mengakses fasilitas layanan kesehatan formal. Klien YPK mendapatkan pelayanan fisioterapi dan juga dukungan psikologi dan emosional tanpa dipungut biaya.

Foto: Semua staf, Klien YPK BALI berfoto bersama dalam suasana hangat dan bergembira 


Dalam ngobrol santai pewarta dengan Pimpinan YPK BALI Ibu Elsye yang mengatakan “bahwa awalnya klien kami hanya beberapa orang dan sampai usia YPK BALI yang ke 24 klien kami sudan mencapai 327 lebih klien aktif itu belum termasuk klien Bali Rungu . YPK Bali mengundang individu, institusi, kelompok dan organisasi secara berkelanjutan turut berpartisipasi dalam program-program kami. Sekecil apapun, dukungan Anda sangat kami hargai. Dukungan Anda secara berkelanjutan dapat membuat pelayanan dan fasilitas di YPK semakin baik ,sehingga membuat klien kami semakin baik dan mengalami perubahan dalam kwalitas hidupnya di masyarakat.Harapan saya sebagai Pimpinan, YPK bisa menjadi rumah ke 2 bagi klien kami.
Program-program YPK Bali
Kami di YPK Bali memiliki program-program untuk membantu masyarakat yang memiliki disabilitas fisik agar lebih mandiri. seperti :
Program Rehabilitasi, Gymnasium, Program Edukasi, Program Klinik Keliling,Program Bali Rungu. Dan sekali lagi untuk hal yang paling urgent adalah support stakeholder terutama untuk peralatan terapi dan dibidang pendidikan,terutama anak-anak yang punya talenta,YPK BALI bisa menjadi jembatan untuk mengembangkan skill dan talenta mereka karena mereka juga punya hak untuk memiliki panggung mereka sendiri . Kita melayani klien bukan hanya harus profesional tapi juga dengan kasih ” demikian tutur Bu Elsye pimpinan YPK Bali .

Foto: pemotongan taart dan tumpeng sebagai tanda dibukanya acara 24 th Anniversary YPK BALI.

Semua klien yang telah terdaftar telah hadir bersama para pendampingnya dan acara dibuka oleh Pimpinan YPK BALI dengan sambutan dan pemotongan tumpeng dan juga kue taart dan disambut dengan meriah dan antusias terutama anak-anak. Dan dilanjutkan dengan tari dan nyanyian dari anak-anak penyandang disabilitas. Walau dalam keterbatasannya namun penampilan mereka sangat memukau dan membuat bangga para orang tua yang mendampingi termasuk pewarta yang menyaksikan.
Selamat hari jadi ke 24 YPK BALI, Semoga semakin sukses melayani masyarakat Dewasa dan anak-anak yang dalam keterbatasannya menjadi insan yang percaya diri dan menatap masa depan yang lebih cerah.

Bagikan Artikel
';document.write(commandModuleStr);